
Pacitan | 17 Agustus 2021. Ketua Pengadilan Agama Pacitan, Muhamad Rizki, S.H. menghadiri upacara bendera peringatan peringatan detik-detik proklamasi dan pengibaran bendera merah putih dalam rangka HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Pacitan yang bertempat di halaman pendopo Kab. Pacitan.
Dalam situasi pandemi covid-19, upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Kabupaten Pacitan dilaksanakan secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan, dan hanya dihadiri oleh undangan terbatas.
